Iklan

Kanal Video

Sabil Akbar: Sebelum Melamar Kerja Siapkan Skill dan Kesehatan Fisik

Kamis, 04 Juli 2024


Progresif.id - Pasca Covid-19 kondisi keuangan di hampir semua perusahaan sedang kacau, sehingga jangan melihat nominal gaji jika melamar kerja di perusahaan.


Hal itu disampaikan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Sabil Akbar kepada masyarakat Kecamatan Jatisari, di agenda Penyebarluasan Peraturan Daerah Tahun Sidang 2023-2024 DPRD Provinsi Jawa Barat, di kediamannya, Kamis (4/7/2024) malam.


Diakuinya, akibat kuangan yang belum stabil, sejumlah perusahaan melakukan Pemutusah Hubungan Kerja (PHK) kepada karyawannya. 


"Kondisinya, yang bekerja saja di-PHK," kata Sabil Akbar.


Namun begitu, Sabil Akbar menyatakan masyarakat jangan berkecil hati soal sulitnya lapangan kerja, apalagi Kabupaten Karawang merupakan wilayah industri global.


"Komitmen saya terhadap pemerintah kedepan, yang masuk kerja jangan prioritaskan pendatang, tapi putra daerah," kata Sabil Akbar.


Untuk itu, remaja yang baru lulus sekolah harus mempersiapkan skill dan kesehatan sebelum melamar kerja ke perusahaan, sebab dua hal tersebut merupakan kriteria yang dicari.

Kolom netizen >>>

Buka kolom netizen

Lentera Islam


"Jika engkau mengikuti (kemauan) kebanyakan orang (kafir) di bumi ini (dalam urusan agama), niscaya mereka akan menyesatkan dari jalan Allah. Mereka hanya mengikuti persangkaan belaka dan mereka hanyalah kebohongan" (Q.S Al-An'am Ayat 116)

Berita Terbaru

infrastruktur

+